Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sukamara mengadakan kegiatan Jemput Bola (JEBOL) perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) di SMKN 1 Sukamara bagi siswa/i yang belum melakukan perekaman. Kegiatan ini diadakan dalam rangka mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024.
Dengan adanya perekaman ini, diharapkan semua siswa/i dapat memiliki KTP-el dan berpartisipasi dalam Pilkada mendatang. Mari bersama-sama mendukung upaya ini untuk menciptakan generasi yang aktif dalam demokrasi!